MEGAPOLIS.ID – Marc Marquez tidak masalah jika Luca Marini, yang merupakan adik Valentino Rossi, menjadi penggantinya di Repsol Honda pada MotoGP 2024.
Marini menjadi kandidat kuat pengganti Marc Marquez di Repsol Honda mulai MotoGP 2024. Pembalap VR46 itu dikabarkan sudah mendapat tawaran kontrak berdurasi dua tahun dari Honda Racing Corporation (HRC).
Marquez telah memberi bocoran Marini dipastikan akan memperkuat Repsol Honda musim lalu. Keputusan itu diambil Honda setelah negosiasi dengan Fabio Di Giannantonio tidak menemui kata sepakat.
“Sepertinya Marini akan menggantikan posisi saya. Saya ikut senang untuk dia. Saya selalu punya hubungan bagus dengan dia. Dia pembalap muda,” ujar Marquez dikutip dari Speedweek.
Marquez tak memungkiri tidak punya hubungan yang bagus dengan Valentino Rossi. Namun, hubungannya dengan Rossi tidak membuat The Baby Alien menolak kehadiran Marini di Repsol Honda.
“Anda harus membedakan beberapa hal. Pada akhirnya, dengan Luca Marini saya selalu memiliki hubungan yang sangat hormat dan ramah. Kami rukun dan kami telah berbicara,” ucap Marquez.
“Persaingan saya dengan Valentino di masa lalu bukanlah rahasia. Tapi ketika ditanya apakah saya terkejut Marini menggantikan saya, jika seorang pembalap cepat dan maka dia pantas mendapatkannya,” ujar Marquez dikutip dari Crash.
Lebih lanjut Marquez menyebut Marini pantas menjadi pembalap tim pabrikan Honda bukan karena dia adik Valentino Rossi, tapi karena penampilannya yang apik.
“Adik saya [Alex], yang merupakan juara dunia Moto2, dia pantas naik ke MotoGP, tidak peduli apa nama atau nama keluarga [Marquez] yang dia miliki,” kata Marquez.
Luca Marini tampil di kelas MotoGP sejak 2021 dan selalu menunggangi sepeda motor Ducati. Prestasi terbaik Marini adalah finis kedua di MotoGP Amerika Serikat musim ini.
Marc Marquez akan bergabung dengan Gresini Racing di MotoGP 2024.
(CNN Indonesia)
Diterbitkan tanggal 14 November 2023 by Muhamad Samani
Discussion about this post