MEGAPOLIS.ID, BUNTOK – Sebagian wilayah Kabupaten Barito Selatan (Barsel) merupakan daerah pesisir sungai yang berkontribusi terhadap ketersediaan pangan dari hasil sungai.
Oleh sebab itu, anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barsel Hermanes mengharapkan sektor perikanan menjadi skala prioritas dalam ketahanan pangan Barsel agar mampu menopang kebutuhan daerah berjuluk Dahani Dahanai Tuntung Tulus ini di tahun-tahun selanjutnya.
Politisi PDI Perjuangan ini menegaskan pihaknya siap mendukung program yang memberikan dampak positif terhadap pembangunan wilayah Kabupaten Barsel.
Dia jua mengimbau, agar Dinas Perikanan melakukan pemberdayaan kepada para nelayan di daerah itu, guna kesiapsiagaan menghadapi krisis pangan secara global.
Dirinya khawatir para nelayan tidak mendapatkan dukungan dari pemerintah secara layak, seperti penguatan dan peningkatan kualitas kelompok nelayan ikan. Padahal nelayan merupakan ujung tombak perekonomian wilayah pesisir serta pedesaan.
Di samping itu, dia juga minta agar eksekutif membenahi program-program embung dan pengelolaan saluran air pada wilayah ketahanan pangan.
“Diantaranya menaburkan benih ikan dan menjaga kualitas air serta pemeriksaan secara rutin, hal itu akan dapat menjaga ketahanan pangan di Barsel,” pungkasnya.(HBI)
Editor: Agus Salim
Diterbitkan tanggal 4 September 2024 by admin