MEGAPOLIS.ID, BARABAI – Puluhan ribu warga tampak memadati pusat Kota Barabai mengikuti acara Murakata Bersalawat yang digelar Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), Minggu (2/6/2024) malam.
Kegiatan dengan nuansa Islami itu menghadirkan Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf.
Dihadiri Bupati HST, Aulia Oktafiandi dan Wakil Mansyah Sabri bersama Forkopimda menjamu kedatangan Habib Syech di Rumah Jabatan Bupati sebelum ke panggung utama.
Sekitar pukul 20.00 Wita kegiatan diawali Hadrah yang dibawakan rombongan Ahbabul Mustofa dari Bangil. Dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Alquran oleh dua Qori cilik, Adeb Athallah dan Muhammad Noval juara Qori Duet MTQ Suara Emas tingkat Provinsi Kalsel.
Bupati HST, Aulia Oktafiandi pun menyampaikannya selamat datang atas nama pribadi dan Pemkab HST kepada Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf.
Bupati mengajak, ribuan masyarakat HST yang berhadir untuk sama-sama bersalawat bersama Habib Syech dengan harapan mendatangkan keberkahan dan keamanan bagi Bumi Murakata jangan pelit buka bulut.
“Semoga kegiatan Murakata Bersalawat ini mendatangkan keberkahan dan keamanan untuk Bumi Murakata yang kita cintai ini,” ujar Bupati.
Dilanjutkan Habib Syech sapaan akrabnya memimpin langsung acara puncak Murakata Bersalawat. Diiringi lantunan hadrah dan gemerlap lampu dan berbagai atribut membuat suasana Taman Dwi Warna Barabai hanyut dalam nuansa salawat.
“Berkat selawat, maksiat minggat. Berkat selawat, Barabai selamat,” Habib Syech mendoakan.
Habib Syech juga mendoakan seluruh elemen masyarakat di HST agar senantiasa diberikan kesehatan dan murah rezeki. Ia juga berharap, semoga tahun depan kegiatan seperti ini dapat terlaksana kembali.
“Terima kasih Bupati HST jajaran Forkopimda, TNI-POLRI dari NU dan Banser, Satpol PP, Dishub dan semua yang terlibat mengamankan kegiatan malam ini,” ujarnya.
Selesai rangkaian salawat, kegiatan dilanjutkan dengan tausiah oleh KH Abdussalam. Sekitar 10 menit, beliau menyampaikan tausiah agama tentang keutamaan amalan salawat berkaitan dengan kegiatan itu.
Sekitar pukul 23.00 Wita, kegiatan ditutup dengan menyanyikan bersama lagu Indonesia Raya dan Garuda Pancasila yang turut membakar semangat nasionalisme para jemaah.(ary)
Editor: Agus Salim
Diterbitkan tanggal 3 Juni 2024 by admin