MEGAPOLIS.ID – DAFTAR skuad Sementara Timnas Spanyol di Piala Eropa 2024 sudah dirilis. Pelatih Timnas Spanyol, Luis de la Fuente, mengumumkan skuad Sementara Timnas Spanyol, yang mana bermaterikan 29 pemain.
Dari 29 pemain itu terdapat wonderkid Barcelona yang berusia 16 tahun, Lamine Yamal. Pemain yang satu ini masuk skuad karena tampil oke Bersama Barcelona musim ini, yakni mengemas tujuh gol dan 10 assist dari 50 penampilan di semua kompetisi.
Selain itu, Luis de la Fuente disorot karena memanggil Pedri dan Fermin Lopez. Sebab, kedua pemain tersebut dianggap dalam performa kurang bagus untuk membela Timnas Spanyol. Meski begitu, Luis de la Fuente mengaku tidak meragukan kualitas dari Pedri dan Fermin Lopez.
“Anda mungkin memiliki keraguan, tetapi saya sudah yakin dengan hal tersebut sejak hari ini. Kita lihat saja nanti, mereka akan berlatih bersama selama beberapa hari,” kata Luis de la Fuente dikutip dari Marca, Senin (27/5/2024).
Luis de la Fuente pun mengakui kualitas yang dimiliki Pedri. Bahkan, ia menganggap Pedri layaknya legenda Barcelona dan Timnas Spanyol, Andres Iniesta.
“Pedri adalah seorang pemain dengan talenta yang tidak perlu diragukan lagi dan saya yakin dia akan mendapatkan momennya untuk memperlihatkannya. Sangat menyenangkan untuk membandingkannya dengan Iniesta di Piala Dunia 2010 karena sejarah itu berputar dan momen-momen yang kita pikir tidak akan terulang, ternyata terulang,” jelasnya.
Keraguan banyak pihak kepada Pedri bukan tanpa sebab. Pasalnya, Pedri kerap mendapatkan cedera hamstring sehingga hanya bisa menyumbangkan empat gol dan lima assist dari 34 penampilan bersama Barcelona di musim 2023-2024.
Berikut daftar skuad Sementara Timnas Spanyol di Piala Eropa 2024
Penjaga Gawang: Unai Simon (Athletic Bilbao), Alex Remiro (Real Sociedad), David Raya (Arsenal).
Pemain Belakang: Dani Carvajal (Real Madrid), Jesus Navas (Sevilla), Aymeric Laporte (Al-Nassr), Nacho Fernandez (Real Madrid), Robin Le Normand (Real Sociedad), Pau Cubarsi (Barcelona), Dani Vivian (Athletic Bilbao), Alex Grimaldo (Bayer Leverkusen), Marc Cucurella (Chelsea).
Gelandang: Rodrigo (Manchester City), Martin Zubimendi (Real Sociedad), Fabian Ruiz (Paris St-Germain), Mikel Merino (Real Sociedad), Pedri (Barcelona), Marcos Llorente (Atletico Madrid), Aleix Garcia (Girona), Alex Baena (Villarreal), Fermin Lopez (Barcelona).
Penyerang: Alvaro Morata (Atletico Madrid), Joselu (Real Madrid), Dani Olmo (Leipzig), Nico Williams (Athletic Bilbao), Mikel Oyarzabal (Real Sociedad), Ayoze Perez (Real Betis), Ferran Torres (Barcelona), Lamine Yamal (Barcelona).
(Okebola)
Diterbitkan tanggal 28 Mei 2024 by Muhamad Samani
Discussion about this post