MEGAPOLIS.ID, DOHA – Justin Hubner jadi sosok super sibuk dalam 24 jam terakhir demi membela Timnas Indonesia U-23 di ajang Piala Asia U-23 2024.
Hubner awalnya dikabarkan tidak bisa bergabung dengan Timnas Indonesia U-23 di ajang Piala Asia U-23 karena tenaganya dibutuhkan oleh Cerezo Osaka. Hubner sendiri baru saja bergabung dengan Cerezo Osaka di bursa transfer awal 2024.
Namun dalam perkembangan lanjutan, Hubner bisa dilepas oleh Cerezo Osaka selepas tanggal 17 April. Di tanggal 17 April, Justin Hubner masih memperkuat Cerezo Osaka dalam laga lawan Morioka di J League Cup.
Dalam laga tersebut, Hubner tampil sebagai pemain inti untuk kali pertama bersama Cerezo Osaka. Hubner bermain lugas dan sukses membawa Cerezo Osaka menang 1-0.
Setelah meraih kemenangan bersama timnya, Justin Hubner tak bisa lama-lama bersantai. Ia harus langsung bergerak menuju Qatar karena Timnas Indonesia U-23 sudah menanti dirinya.
Melihat waktu yang ada, ditambah durasi terbang yang dibutuhkan, Justin Hubner jelas tidak berada dalam kondisi ideal untuk tampil. Bahkan tanpa durasi terbang pun, bermain dalam dua hari beruntun jelas tidak lazim dilakukan oleh pemain sepak bola.
Di awal laga Indonesia vs Qatar, Justin Hubner tidak terdaftar sebagai pemain inti. Hubner kemudian terlihat melakukan pemanasan saat Timnas Indonesia sedang bertarung di babak pertama. Ia berlari-lari di tepi lapangan.
Shin Tae Yong lalu memutuskan untuk tetap menyimpan Hubner di awal babak kedua. Namun ketika babak kedua sudah berjalan 25 menit, Shin Tae Yong akhirnya memutuskan memainkan Hubner.
Hubner yang mengenakan nomor punggung 10 menggantikan Jeam Kelly Sroyer. Walaupun tidak berada dalam kondisi fisik dan kebugaran yang ideal, Hubner bisa membayar kepercayaan yang diberikan Shin Tae Yong dengan baik.
Justin Hubner turut berjibaku memperkuat pertahanan Timnas Indonesia dari gempuran Australia yang begitu kuat di paruh akhir pertandingan. Serangan-serangan Australia tidak ada yang berbuah gol.
Timnas Indonesia U-23 pun mengakhiri laga dengan kemenangan 1-0. Garuda Muda berhak meraih tiga poin di tangan.
Selepas laga ini, Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Yordania pada Minggu (18/4). Dengan jeda yang lebih panjang, kemungkinan Justin Hubner bermain dengan menit lebih banyak terbuka lebih lebar.
(CNN Indonesia)
Diterbitkan tanggal 19 April 2024 by Muhamad Samani