MEGAPOLIS.ID, KOTABARU– Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Kotabaru meraih total 8 penghargaan dalam kegiatan Rapat Koordinasi Rencana Aksi Tahun 2026 yang diselenggarakan oleh Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kalimantan Selatan, Rabu (7/1/2026).
Penghargaan tersebut merupakan bentuk apresiasi atas capaian kinerja Lapas Kotabaru di berbagai bidang sepanjang Tahun 2025.
Dari delapan penghargaan yang diraih, Lapas Kotabaru berhasil menyabet empat penghargaan peringkat pertama (Terbaik Ke-1). Capaian tersebut meliputi Bidang Reformasi Birokrasi sebagai Terbaik Ke-1 Capaian Kinerja UPT Pemasyarakatan Tahun 2025, Bidang Sumber Daya Manusia sebagai Terbaik Ke-1 UPT Terresponsive dalam Pemenuhan Data Dukung Kepegawaian, Bidang Pembimbingan Kemasyarakatan sebagai Terbaik Ke-1 Pengiriman Laporan Bulanan UPT Pemasyarakatan Paling Responsif se-Kalsel, serta Bidang Pelayanan dan Pembinaan sebagai satuan kerja paling responsif, akurat, dan aktual dalam pengisian laporan Portal Data Pemasyarakatan Tahun 2025.
Selain itu, Lapas Kotabaru juga meraih peringkat kedua (Terbaik Ke-2) pada Bidang Pengamanan dan Intelijen sebagai UPT dengan jumlah penggeledahan terbanyak selama Tahun 2025. Capaian ini menunjukkan komitmen kuat jajaran pengamanan dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di lingkungan lapas.
Pada peringkat ketiga (Terbaik Ke-3), Lapas Kotabaru berhasil meraih tiga penghargaan sekaligus, yakni pada Bidang Kehumasan sebagai Terproduktif Ke-3 dalam pembuatan konten kehumasan dan Teraktif Ke-3 sebagai kontributor berita pada website Ditjenpas Tahun 2025, serta Bidang Kepatuhan Internal sebagai Terpatuh Ke-3 dalam penyampaian laporan Atensi Apel Serah Terima Regu Pengamanan (ASTEKPAM).
Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Ditjenpas Kalimantan Selatan, Mulyadi, yang dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada seluruh UPT Pemasyarakatan yang telah menunjukkan kinerja terbaik. Ia juga berharap capaian ini dapat menjadi motivasi bagi UPT lainnya untuk terus meningkatkan kinerja, inovasi, dan kualitas pelayanan Pemasyarakatan.
Sementara itu, Kalapas Kotabaru Doni Handriansyah menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas kerja keras seluruh jajaran. “Capaian ini merupakan hasil kerja kolektif seluruh pegawai Lapas Kotabaru. Kami berkomitmen untuk terus melaksanakan seluruh program dan arahan pimpinan secara konsisten, meningkatkan profesionalitas, serta memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan pembinaan optimal bagi Warga Binaan,” tegasnya.(MIA)
Diterbitkan tanggal 8 Januari 2026 by admin













Discussion about this post