MEGAPOLIS.ID, KUALA KAPUAS – Musibah kebakaran kembali melanda Kabupaten Kapuas. Sebanyak 10 rumah warga di empat kecamatan dilaporkan terbakar pada Selasa (16/9/2025).
Menyikapi hal itu, Pemerintah Kabupaten Kapuas melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) bergerak cepat menyalurkan bantuan untuk para korban.
Empat kecamatan yang terdampak yaitu Kapuas Timur, Selat, Mantangai, dan Kapuas Murung. Bantuan yang diberikan berupa uang tunai, perlengkapan logistik, serta peralatan dapur. Untuk rumah yang mengalami kerusakan berat, Pemkab memberikan bantuan Rp30 juta, sementara rusak ringan mendapat Rp5 juta.
Bupati Kapuas H. Muhammad Wiyatno menyampaikan bahwa bantuan ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah daerah terhadap warganya yang tertimpa musibah. “Semoga ini dapat meringankan beban masyarakat yang tertimpa musibah kebakaran,” ujar Bupati saat menyerahkan bantuan di halaman Kantor BPBD Kapuas.
Dalam penyerahan bantuan tersebut, Bupati didampingi Wakil Bupati Kapuas Dodo, Sekda Kapuas Usis I. Sangkai, serta Kepala Pelaksana BPBD Kapuas, Pangeran S. Pandian.

Pangeran menegaskan, bantuan ini diberikan atas arahan langsung Bupati Kapuas.
Selain menyerahkan bantuan, Pemkab juga mengimbau masyarakat agar lebih waspada terhadap potensi kebakaran rumah. “Banyak kasus kebakaran terjadi saat rumah dalam keadaan kosong. Pastikan listrik dan kompor aman sebelum meninggalkan rumah,” pesan Pangeran.
Pemerintah Kabupaten Kapuas berharap, bantuan ini tidak hanya membantu pemulihan korban, tetapi juga menjadi pengingat bagi masyarakat untuk selalu berhati-hati. Musibah kebakaran tak hanya menimbulkan kerugian material, tetapi juga meninggalkan trauma bagi para korban.
Dengan kepedulian dan langkah cepat pemerintah, diharapkan masyarakat terdampak bisa bangkit kembali dan menata kehidupan pasca musibah. Pemkab Kapuas menegaskan komitmennya untuk selalu hadir mendampingi warga di setiap kondisi darurat.(YAN)
Diterbitkan tanggal 16 September 2025 by admin














Discussion about this post