MEGAPOLIS.ID, BATULICIN – Bupati Tanah Bumbu HM Zairullah Azhar melantik tujuh kepala desa terpilih periode 2023-2029 di tiga kecamatan.
Adapun ketujuh kepala desa yang dilantik yakni, Kepala Desa Kerta Buana, Kepala Desa Batu Meranti, Kepala Desa Sari Utama untuk Kecamatan Sei Loban. Kemudian untuk Kecamatan Kuranji yakni, Kepala Desa Indralokajaya dan Kepala Desa Karang Intan. Sedangkan untuk Kecamatan Kusan yakni, Kepala Desa Harapan Jaya dan Desa Karang Mulya.
Zairullah menyampaikan ucapan selamat kepada kepala desa yang baru dilantik.
“Semoga tugas dan amanah yang diberikan dapat dijalankan dengan baik untuk membangun serta mensejahterakan masyarakat,” kata Zairullah.
Zairullah juga berpesan agar kepala desa memastikan luas wilayah desanya dan jumlah penduduk, berapa jumlah warga miskin, jompo, janda tua, serta anak yatim.
Selain itu jumlah panjang jalan di desa dan berapa panjang jalan yang rusak.
“Kepada kepala desa pesan saya, di Tanah Bumbu ini kita merupakan pelayan dan jangan sombong. Oleh karena itu datangi semua warganya, kenali semua permasalahan yang ada di masyarakat, agar semua permasalahan dapat terselesaikan dengan cepat,” pesan Zairullah.
Diakhir sambutannya Zairullah menitipkan program SDSM di desa agar terus dijalankan, sehingga setiap desa akan ada anak anak menjadi penghapal Qur,an.
Hadir di pelantikan ini, Asisten, Kepala SKPD, Camat, anggota DPRD dan Fokopimda.(wan)
Editor: Agus Salim
Diterbitkan tanggal 22 Oktober 2023 by admin
Discussion about this post