MEGAPOLIS.ID, BANJARMASIN – Enam orang yang termasuk dalam rombongan menggunakan perahu Haul Basirih, Minggu (9/11/2025) tercebur ke Sungai Barito.
Keenam korban yang dilarikan ke RSUD Ansyari Saleh, adalah Gusti, Bety, Iman, Lia, Zena, dan Bahriah. Mereka langsung mendapat penanganan medis setelah terjatuh ke sungai.
Kasat Polairud Polresta Banjarmasin, Kompol Dading Kalbu Adie membenarkan kecelakaan air tersebut. Menurutnya, para penumpang duduk di bagian atas perahu saat gelombang besar menerjang.
“Saat melintas di lokasi kejadian, berpapasan dengan kapal lain sehingga muncul gelombang besar dan membuat klotok oleng,” jelasnya.
Akibat guncangan tersebut, enam penumpang yang berada di bagian atap perahu tercebur ke sungai. Anggota Sat Polairud Polresta Banjarmasin yang berada tak jauh dari lokasi segera melakukan evakuasi.
Setelah pendataan, diketahui jumlah penumpang keseluruhan mencapai 32 orang. Dari jumlah tersebut, 6 orang dievakuasi ke RSUD Ansyari Saleh, sisanya dibawa ke pos apung untuk pemeriksaan. Motoris dan ABK kapal, dimintai keterangan lebih lanjut.
Pemimpin rombongan ziarah, Ustadz Bisrih, menegaskan bahwa kejadian tersebut bukan tabrakan, melainkan murni akibat gelombang besar. “Berpapasan dengan tugboat. Bukan tabrakan, oleng saja kapalnya,” ujarnya.
Salah satu korban, Gusti (50), yang kini dirawat di IGD RSUD Anshari Saleh, menuturkan bahwa rombongan mereka sedang menjalani rangkaian ziarah. “Kami rute ziarah. Sudah ke Sultan Suriansyah, kemudian handak menuju Basirih sekalian haul. Ternyata kena musibah, oleng kapal,” ungkapnya.(spk)
Diterbitkan tanggal 9 November 2025 by admin













Discussion about this post