MEGAPOLIS.ID, JAKARTA – Kevin Diks dikonfirmasi akan menjalani sumpah WNI pada 7 November 2024. Lokasi prosesi tersebut pun tak biasa.
Proses kepindahan kewarganegaraan Diks saat ini tengah dibahas di Komisi XIII dan X DPR RI, Senin (4/11/2024). Gerak cepat akan dilakukan agar pesepakbola keturunan Belanda itu bisa sesegera mungkin tampil bersama Timnas Indonesia.
Bek FC Copengahen itu ditargetkan bisa diturunkan dalam dua laga Timnas Indonesia terdekat, yakni melawan Timnas Jepang (15 November) dan Timnas Arab Saudi (19 November). Maka dari itu, proses pengambilan sumpah ditargetkan berlangsung 7 November 2024.
“Jadi, tanggal 15 November pertandingan (Timnas Indonesia vs Jepang), tanggal 7 harus sudah masuk ke FIFA suratnya,” kata Ketua Komisi X DPR RI, Hetifah Sjaifudian, dalam keterangannya, Senin (4/11/2024).
“Tanggal 7 (November) juga disumpah di Denmark. Ini info dari PSSI,” lanjutnya.
Menurut Hetifah, proses kepindahan kewarganegaraan Diks memang dikebut dan diharapkan bisa secepatnya selesai. Hal itu dikarenakan kebutuhan Timnas Indonesia yang mendesak.
Sebelumnya, PSSI mengungkapkan proses naturalisasi Diks mungkin baru akan rampung tahun depan. Namun, kabar terbaru ini membuka peluang dan memberikan harapan tersendiri.
Belum bisa dipastikan apakah Diks akan bisa bermain saat Timnas Indonesia menjamu Timnas Jepang dan Timnas Arab Saudi. Pasalnya, batas terakhir pendaftaran pemain untuk dua laga itu pada 7 November, bersamaan dengan rencana sumpah WNI yang akan dilakukannya.
Nama Kevin Diks juga tidak termasuk dalam 27 pemain yang dipanggil Shin Tae-yong untuk dua laga tersebut. Apabila sudah diambil sumpah WNI pun, ia masih harus menjalani perpindahan federasi.
Patut dinanti apakah semua proses itu bisa rampung secepatnya atau tidak. Jika belum, maka Diks baru akan debut pada Maret 2025.
(Okebola)
Diterbitkan tanggal 4 November 2024 by Muhamad Samani
Discussion about this post