MEGAPOLIS.ID, NOTTINGHAM – Hasil Nottingham Forest vs Arsenal di Liga Inggris 2023-2024. Duel di Stadion City Ground, Nottingham, Inggris, Rabu (31/1/2024) dini hari WIB, itu berakhir dengan skor 2-1 bagi The Gunners.
Gabriel Jesus menjadi pahlawan kemenangan Arsenal dengan golnya di menit ke-65 dan satu assist kepada Bukayo Saka (72′). Sementara itu, tuan rumah hanya membalas sekali via gol Taiwo Awoniyi (89′).
Jalannya Pertandingan
Tim tamu bermain dominan sejak menit awal. Gelombang serangan dilancarkan ke arah pertahanan Nottingham. Namun, tuan rumah bertahan begitu dalam sehingga Arsenal terpaksa banyak melepaskan tembakan dari jarak jauh.
Sejumlah peluang pun berhasil dihalau barisan pertahanan Nottingham. Kans terbaik di babak pertama diraih Emile Smith Rowe di menit ke-30. Sayang, tembakan jarak jauh pemain asal Inggris itu masih menyamping tipis dari gawang Matt Turner.
Martin Odegaard hampir membuka skor di pengujung babak pertama, tetapi sundulannya dari jarak dekat bisa ditangkap kiper. Skor 0-0 tercipta saat rehat.
Selepas rehat, Nottingham bisa sedikit memberi perlawanan meski dominasi tetap dipegang Arsenal. Neco Williams melepaskan sundulan dari tengah kotak penalti di menit ke-52, yang untungnya bisa diselamatkan penjaga gawang David Raya.
Gol yang dinanti Arsenal akhirnya tiba di menit ke-65. Dari sudut sempit, Jesus sukses mengolongkan bola di sela kaki Turner dan membawa anak asuh Mikel Arteta memimpin 1-0!
Selang tujuh menit, skor kembali berubah. Lewat serangan balik kilat, Jesus melepas umpan ke arah lari Saka. Winger bernomor punggung 7 itu lantas melepaskan tembakan terukur yang tak bisa dihalau Turner. Arsenal unggul 2-0.
Nottingham sempat bangkit di menit ke-89! Awoniyi berhasil menaklukkan Raya dengan tembakannya dari dalam kotak penalti. Beruntung, Arsenal kembali memegang kendali dan skor 2-1 bertahan hingga wasit Simon Hooper meniup peluit panjang.
SUSUNAN PEMAIN
NOTTINGHAM FOREST XI (4-2-3-1): Matt Turner; Gonzalo Montiel, Andrew Omobamidele, Murillo dos Santos, Harry Toffolo; Danilo dos Santos, Orel Mangala (Ryan Yates 71′); Neco Williams (Anthony Elanga 78′), Morgan Gibss-White, Nicolas Dominguez (Callum Hudson-Odoi 64′); Chris Wood (Taiwo Awoniyi 46′)
Pelatih: Nuno Espirito Santo
ARSENAL XI (4-3-3): David Raya; Ben White, William Saliba, Gabriel Magalhaes, Oleksandr Zinchenko (Jakub Kiwior 90+2′); Martin Odegaard (Jorginho 90+2′), Declan Rice, Emile Smith Rowe (Kai Havertz 71′); Bukayo Saka, Gabriel Jesus (Eddie Nketiah 78′), Gabriel Martinelli (Leandro Trossard 78′)
Pelatih: Mikel Arteta
(Okebola)
Diterbitkan tanggal 31 Januari 2024 by Muhamad Samani
Discussion about this post