MEGAPOLIS.ID, KOTABARU – Polres Kotabaru melaksanakan penanaman pohon di kawasan kebun penghijauan PT Arutmin Nplct Kotabaru, Desa Sarang Tiung, Kecamatan Pulau Laut Sigam, Kabupaten Kotabaru pada Rabu (15/11/2023).
Kegiatan ini merupakan Gerakan Nasional Revolusi Mental melalui penanaman 10 juta bibit pohon yang digelar serentak di seluruh Indonesia.
Diawali dengan upacara pembukaan oleh 120 personel yang akan mengikuti kegiatan penanaman pohon.
Sebanyak 100 pohon ditanam, terdiri dari jenis Trembesi sebanyak 30 pohon, Sengon 30 pohon, dan Bakau sebanyak 40 pohon.
Kapolres Kotabaru AKBP Dr Tri Suhartanto diwakili Kabag SDM Polres Kotabaru AKP Mahmoud Terriady dalam sambutannya menjelaskan, kegiatan ini bertujuan sebagai titik awal pencegahan bencana alam serta mengurangi dampak pemanasan global.
“Semoga dalam kegiatan ini dapat memberikan manfaat untuk generasi mendatang,” harap AKP Mahmoud Terriady.
Turut hadir dalam kegiatan penanaman pohon, Pasiter Kodim 1004/Kotabaru Kapten CRM Supriyanto, Paur Siflta Akun Lanal Kotabaru Letda Laut (S) Kristian Wahyudianto, Kasubsi Pidum Kejari Kotabaru Ahmad Anugerah.(mi/rz)
Editor: Agus Salim
Diterbitkan tanggal 15 November 2023 by admin
Discussion about this post