MEGAPOLIS.ID, BANJARMASIN – Ratusan pelajar SD hingga SLTA mengikuti Kejuaraan Drumband Walikota Cup 2023 yang digelar di Halaman Balaikota Banjarmasin, Jumat (17/11/2023).
Event ini merupakana gelaran Pemerintah Kota Banjarmasin bersama Persatuan Drumband Indonesia (PDBI) Banjarmasin.
Kegiatan yang berlangsung selama 2 hari itu dibuka oleh Sekretaris Daerah Kota Banjarmasin Ikhsan Budiman dan diikuti oleh ratusan peserta yang terdiri dari pelajar SD hingga SMA sederajat di Kota Banjarmasin.
Parade penampilan pun menghiasi jalannya hari pertama. Peserta tidak hanya sekadar memainkan aksi maupun irama musik drumband saja, tetapi juga menampilkan outfit dan properti yang beragam.
Sekdako Ikhsan Budiman menyambut baik atas terselenggaranya kejuaraan tersebut. Ia menilai drumband bukan sekadar seni pertunjukkan.

“Didalam drumband ada baris berbaris, ada keterampilan untuk memainkan alat musik, juga ada seni pertunjukkan. Jadi semua terangkum dalam drumband ini,” ujarnya disela-sela kegiatan.
“Perlu diketahui bahwa drumband ini tidak hanya sekadar menjadi sebuah pertunjukkan, tapi ada penilaian di usia berjenjang,” tambah Ikhsan.
Untuk itu, Ikhsan berharap melalui ajang tersebut ada potensi-potensi yang dapat didorong dan disaring, sehingga kemudian tidak menutupkemungkinan para peserta ini bisa mewakili Kota Banjarmasin maupun Kalimantan Selatan di kancah nasional kedepannya.
“Ini sangat bagus bagi Banjarmasin kedepan, terlebih ini merupakan kali pertama kita menggelar. Kemudian melihat antusiasme peserta yang ikut tentu memungkinkan kejuaraan ini akan menjadi event tahunan nantinya,” beber Ikhsan Budiman.
Sementara itu, Kepala Disbudporapar Puryani mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk menguatkan kembali olahraga drumband di kalangan pelajar maupun masyarakat.
Lanjutnya, adapun jumlah peserta yang ikut dalam kejuaraan tersebut ada 18 tim dengan total peserta sekitar 700 orang. Kemudian, ujarnya total hadiah yang disiapkan dalam kejuaraan ini mencapai Rp63 juta.
“Semoga ini bisa menjadi ajang pembinaan bagi generasi muda, agar kita bisa mendapatkan bibit-bibit mumpuni yang kemudian bisa kita kirim ke tingkat provinsi maupun tingkat nasional,” jelas Puryani.
Turut hadir Kepala Bidang Olahraga Disbudporapar Roenissa, Kepala Bidang Kepemudaan Satriawan Ramadhana beserta stakeholder terkait.(Humas-PemkoBjm).
Diterbitkan tanggal 17 November 2023 by admin
Discussion about this post