MEGAPOLIS.ID, JAKARTA – Tim Akuatik Indonesia optimistis menatap Asian Games 2022. Mereka mengusung misi mengakhiri puasa medali selama 33 tahun di pentas Asian Games.
Sebagaimana diketahui, Tim Akuatik Indonesia paceklik medali di Asian Games selama 33 tahun sejak 1990. Sejak saat itu, mereka tak mampu meraih satu medali pun hingga saat ini.
Pada Asian Games 2022 yang akan bergulir pada 23 September hingga 8 Oktober 2023 di Hangzhou, China, Tim Akuatik Indonesia pun bertekad meraih medali. Mereka setidaknya berharap bisa membawa pulang gelar dari ajang tersebut.
“Target realistis sebetulnya kita ingin mendapatkan medali. Terakhir dapat tuh 1990,” ujar manajer Tim Akuatik Indonesia, Wisnu Wardhana.
“Jadi, ada beberapa perenang yang kita harapkan bisa berpeluang mendapatkan medali, paling tidak perunggu, kalau bisa perak,” lanjutnya.
“Alhamdulillah bisa emas tentunya, tapi realistis tentunya kita ingin dasarnya adalah perbaikan waktu mereka sendiri karena ini juga menjadi ajang Olimpiade, kualifikasi Olimpiade, dan juga ajang kualifikasi Kejuaraan Dunia juga, yang juga nanti 2024,” jelas Wisnu.
Sementara itu, perenang senior Indonesia, I Gede Siman Sudartawa, mengaku optimistis bisa memberikan persembahan terbaik untuk Tanah Air di Asian Games 2022. Siman sendiri merupakan atlet senior dalam skuad akuatik Indonesia yang akan berangkat ke Hangzhou.
“Optimistis ya dan harus 100 persen. Saya akan berusaha semaksimal mungkin,” ujar Siman.
Wakil Ketua NOC Indonesia, Ismail Ning, berharap akuatik Tim Indonesia dapat memanfaatkan kesempatan Asian Games untuk mencapai limit Olimpiade. Sebagai informasi, catatan waktu Asian Games akan masuk dalam perhitungan kualifikasi Olimpiade.
“Kalau kami lihat, tim akuatik secara keseluruhan momentumnya terus membaik, prestasinya kian meningkat. Terakhir di Kejuaraan Dunia junior melalui penampilan Felix Viktor Iberle yang meraih medali emas. Ini salah satu momentum yang luar biasa,” kata Ismail Ning.
(Okesport)
Diterbitkan tanggal 18 September 2023 by Muhamad Samani
Discussion about this post