MEGAPOLIS.ID, KUALA KAPUAS – Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) kembali terjadi di wilayah Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah, Senin (11/9/2023).
Kali ini terjadi di Desa Palingkau Asri SP1 Kecamatan Kapuas Murung dan Handel Dumanap Desa Anjir Serapat Tengah Kecamatan Kapuas Timur.
Tim gabungan Posko Siaga Darurat Bencana Karhutla Kabupaten Kapuas bergerak cepat melakukan penanganan api yang membakar lahan gambut dan semak belukar tersebut. Dan pada pukul 16:53 WIB api dapat dipadamkan.
Hanya saja, kendala terjadi di Handel Dumanap Desa Anjir Serapat Tengah, pemadaman sampai dengan pukul 17:45 WIB akibat lokasi yang terbakar merupakan lahan gambut tipis.
Berdasarkan informasi, lahan yang terbakar di dua lokasi tersebut seluas 20 hektare. Rinciannya, Desa Palingkau Asri SP1 Kecamatan Kapuas Murung seluas 18 hektare, dan Handel Dumanap Desa Anjir Serapat Tengah seluas 2 hektare.
“Menindaklanjuti laporan karhutla di Desa Palingkau Asri SP1 dan Handel Dumanap, maka sekira pukul 12.39 WIB Satgas berangkat menuju lokasi.
Begitu sampai di lokasi tim gabungan langsung melakukan pemadaman,” ungkap Ketua Harian Satgas Posko Siaga Darurat Bencana Karhutla Kabupaten Kapuas, Panahatan Sinaga.(NTG)
Editor: Agus Salim
Diterbitkan tanggal 11 September 2023 by admin