MEGAPOLIS.ID, TAIPEI – Ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati lolos ke 16 besar Taipei Open 2023. Ogah muluk, keduanya hanya ingin tampil lebih fokus lagi pada babak tersebut.
Di babak pertama Relis -sapaan Rehan/Lisa- berhasil mengalahkan pasangan Amerika Serikat, Vinson Chiu/Jennie Gai dua game langsung. Laga yang digelar di Tian-Mu Arena, Taipei, Rabu (21/6/2023) sore WIB itu berakhir dengan skor 21-16 dan 21-12.
Selanjutnya Rehan/Lisa akan berhadapan dengan pasangan Taiwan, Tseng Min Hao/Hsieh Pei Shan. Menariknya ini akan menjadi pertemuan pertama bagi kedua pasangan.
Lebih lanjut Rehan menyebut sejuah ini dia dan Lisa masih beradaptasi dengan kondisi lapangan. Keduanya juga menyebut permainan mereka sudah mulai keluar di laga perdana.
“Untuk pertandingan di babak pertama, kami masih mencoba lapangan karena suasananya berbeda dengan saat latihan kemarin. Jadi, kami berusaha bagaimana agar semua pukulan bisa lebih enak,” ungkap Rehan dalam keterangn resmi PBSI.
“Untuk permainan tadi, kami merasa sudah keluar. Apalagi kami pernah melawan mereka. Jadi, kami tahu celah mereka di sebelah mana,” lanjutnya.
Rehan sendiri tak mau terlalu jauh untuk hasil di turnamen Super 300 tersebut. Unggulan kedua itu hanya ingin tampil lebih fokus di babak 16 besar yang akan berlangsunga Kamis (22/6/2023).
“Untuk persiapan di babak kedua, saya ingin besok lebih fokus lagi dan tidak banyak membuat kesalahan sendiri,” tutur Rehan.
Sekadar informasi tambahan, Tseng/Hsieh merupakan pasangan yang lolos lewat jalur kualifikasi. Namun dukungan tuan rumah diprediksi akan membuat pasangan tersebut tampil ngotot untuk menyulitkan Rehan/Lisa ke babak selanjutnya.
(Sportstars)
Diterbitkan tanggal 22 Juni 2023 by Muhamad Samani
Discussion about this post