MEGAPOLIS.ID, BANJARMASIN – Duel maut bersenjata tajam (sajam) terjadi di Kelayan A Jembatan 5 Oktober RT 17 Banjarmasin Selatan, Rabu malam (21/6/2023) sekira pukul 21.30 WITA.
Akibatnya, M Arin (38) mengalami 6 luka tusuk di pipi, leher, dagu, siku, ketiak, dan perut sebelah kiri. Korban akhirnya dinyatakan meninggal dunia, lalu dibawa ke Ruangan Intalasi Pemulasaran Jenazah Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ulin Banjarmasin.
Kapolsekta Banjarmasin Selatan Kompol Eka Saprianto SIK melalui Kanit Reskrim Iptu Herjunaidi membenarkan peristiwa berdarah tersebut, namun belum diketahui secara pasti kronologis dan pemicunya.
“Saat ini kami masih melakukan penyelidikan untuk memastikan seperti apa kronologis dan pemicu perkelahian tersebut,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua RT 17 Muhammad Yusuf (45) menuturkan, korban baru sekira 5 bulan tinggal di wilayahnya. Bahkan tidak pernah melapor kepadanya.
Yusuf mengaku tidak tahu persis kronologis kejadian berdarah di kawasan tersebut karena baru tahu ada perkelahian setelah menerima telepon dari seorang warga.

“Ada yang nelpon orang berkelahi. Setelah saya datangi, ternyata korban sudah tergeletak bersimbah darah,” ucapnya.
Melihat itu, Yusuf pun langsung menelpon Polsek Banjarmasin Selatan. “Saat saya datang di lokasi kejadian nadinya masih berdenyut, tapi kondisi korban kian memburuk hingga meninggal dunia,” ujarnya.
Sedangkan salah satu warga Mulyanti alias Yanti (32), mengaku saat itu dirinya mendengar ribut-ribut di luar rumah, namun tak berani keluar apalagi mendekat. “Saya hanya mencoba mengintip dari balik jendela rumah,” ujar Yanti.
Ternyata ada perkelahian, dan Yanti pun langsung menghubungi Ketua RT setempat.
Pelaku Menyerahkan Diri
Sekira 3 jam kemudian, RB (23), tersangka kasus dugaan pembunuhan terhadap M Arin menyerahkan diri. Dia diantar oleh pihak keluarga ke Jalan Tembus Mantuil tepatnya di Mako Polsekta Banjarmasin Selatan, Kamis dinihari (22/6/2023), sekira pukul 00.30 WITA.
Tersangka RB diketahui beralamatkan Jalan Gerilya RT 18 Banjarmasin Selatan. Saat diantar oleh pihak keluarga, tersangka RB mengalami luka di bagian telapak tangan sebelah kiri, dan tak sadarkan diri. Sehingga pihak kepolisian masih belum bisa mengorek keterangan darinya.(spk)
Editor: Agus Salim
Diterbitkan tanggal 22 Juni 2023 by admin
Discussion about this post