MEGAPOLIS.ID, KALLANG – Singapore Open 2023 masuki babak 16 besar. Kevin/Marcus kalah dua gim langsung dari ganda Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.
Singapore Open 2023 masuki babak 16 besar pada Kamis (8/6). Pertandingan berlangsung di Singapore Indoor Stadium mulai pukul 09.00 WIB
Di lapangan 1 pertandingan ketiga, tersaji duel ganda putra Indonesia vs Jepang yakni Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.
Di gim pertama, skor langsung ketat di awal. Hoki/Kobayasih bisa unggul duluan 4-2 dan terus ditempel Kevin/Marcus 8-9. Interval gim pertama diraih keunggulan Hoki/Kobayasih 11-9.
Selepas interval, Hoki/Kobayasih terus jaga momentum. Kevin/Marcus punya peluang ketika rapatkan jarak 16-17.
Hoki/Kobayasih tidak memberi The Minions peluang. Mereka akhirnya menangi gim pertama 21-18.
Di gim kedua, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi tancap gas lagi dari awal. Meski sempat disamakan skor 4-4, pasangan Jepang itu unggul nyaman sampai interval 11-6.
Beberapa kali The Minions lakukan kesalahan sendiri. Akhirnya ganda Jepang itu tidak terbendung dan menang telak 21-9.
(Sportstars)
Diterbitkan tanggal 8 Juni 2023 by Muhamad Samani
Discussion about this post