MEGAPOLIS.ID, DOHA – Pelatih Timnas Jepang Hajime Moriyasu mengomentari peluang timnya bergabung di Grup D Piala Asia 2023. Menurutnya meski diunggulkan pastinya tidak akan mudah untuk lolos dari babak grup.
Jadi, Skuad Samurai Biru -julukan Timnas Jepang- tidak akan memandang remeh setiap lawan termasuk Timnas Indonesia. Timnas Jepang tentu menjadi salah satu favorit juara Piala Asia 2023. Pada babak penyisihan grup Timnas Jepang akan bersua Timnas Indonesia, Vietnam, dan Irak.
Hajime Moriyasu mengatakan setiap kontestan di Grup D bisa saja memberikan kejutan kepada Jepang. Jadi, timnya harus fokus dari laga ke laga dalam fase grup agar tidak kehilangan poin.
“Kami tidak berada di grup yang mudah. Terus terang. Saya tidak berpikir ada grup yang mudah. Saya pikir kami memiliki grup terberat di antara semuanya,” ucap Hajime Moriyasu dilansir dari YouTube AFC Asian Cup.
Pelatih berusia 54 tahun itu mengatakan Jepang akan melakukan persiapan dengan cukup matang untuk ajang itu. Tujuannya agar setiap laga yang akan dilakukan tim asuhan bisa meraih poin maksimal.
“Perlu kami lakukan sekarang adalah bersiap dengan baik. Saya pikir kita harus berhati-hati terhadap semua tim,” tambah Hajime.
Hajime Moriyasu mengatakan timnya akan mempelajari kekuatan setiap kontestan Grup D. Langkah itu agar Jepang punya celah dalam laga nanti dan bisa menyiapkan skema terbaik demi meraih kemenangan.
“Saya pikir kami harus menganalisis tim lain di grup dengan baik sehingga dapat menunjukkan kekuatan kami. Mudah-mudahan mengalahkan mereka,” pungkas Hajime.
(Sportstars)
Diterbitkan tanggal 13 Mei 2023 by Muhamad Samani