MEGAPOLIS.ID, MARTAPURA – Bakal calon (balon) anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Banjar dapil 1, Naim Zen bertekad melakukan perubahan untuk memajukan pemuda di Kabupaten Banjar.
“Saya terpanggil maju di pemilihan legislatif 2024 karena untuk memajukan pemuda Kabupaten Banjar. Jika ingin melakukan perubahan maka pemuda harus masuk di legislatif, karena lewat lembaga politik inilah aspirasi pemuda bisa diperjuangan dan lebih didengar,” ujar politisi Partai NasDem dari kalangan milenial ini.
Dia menambahkan, sebagai pemuda harus mengambil momen dalam pemilihan DPRD ini, sebab ketertarikan kaum milenial di Kabupaten Banjar untuk ikut dalam partai dirasa masih sangat kurang.
“Maka kita perlu untuk mengubah agar para pemuda tertarik untuk berkiprah di politik,” imbuh Naim Zen.
Sekretaris Garda Pemuda NasDem Kabupaten Banjar ini optimistis NasDem Kabupaten Banjar pada pileg 2024 nanti meraih 12 kursi, dan 3 kursi diantaranya didapatkan dari dapil 1 Kecamatan Martapura.(Mada Al Madani)
Editor: Agus Salim
Diterbitkan tanggal 12 Mei 2023 by admin