MEGAPOLIS.ID, Jakarta – Pemain dari klub Belanda, yakni Jay Idzes mengaku ingin memperkuat Timnas Indonesia.
Berikut profil Jay Idzes.
Idzes saat ini menjadi pemain langganan tim inti Go Ahead Eagles. Berdasarkan data Transfermarkt, Idzes sudah bermain dalam 27 pertandingan di semua kompetisi.
Pemain yang menempati pos bek tengah itu sudah bermain 24 kali di pentas Eredivisie bersama Go Ahead Eagles. Sedangkan tiga penampilan lainnya terjadi di ajang KNVB Beker.
Dari 27 penampilan itu, Idzes sudah mengemas satu gol. Masing-masing tercipta di Eredivisie dan KNVB Beker.
Idzes yang memiliki darah Indonesia dari sang kakek punya kemampuan bermain di dua posisi berbeda. Meski fasih memainkan peran sebagai bek tengah, pemain muda berpostur 190 cm ini juga piawai memainkan peran sebagai gelandang bertahan.
Sejauh ini Idzes sudah tujuh kali bermain sebagai gelandang bertahan dari 24 penampilannya bersama Go Ahead Eagles di Eredivisie.
Idzes sendiri pernah menimba ilmu di akademi PSV Eindhoven dari 2009-2014. Setelah itu ia pindah ke VVV Venlo dan kemudian bermain di FC Eindhoven.
Idzes melakoni debut di kompetisi profesional bersama FC Eindhoven di pentas Eerste Divisie atau kompetisi kasta kedua Belanda saat bersua TOP Oss pada 28 April 2018.
Idzes bermain selama dua musim bersama FC Eindhoven dengan mencatat 54 penampilan. Setelah itu pemain kelahiran Mierlo membela Go Ahead Eagles sejak tahun 2020 dan kini sudah tampil dalam 52 pertandingan.
Sebelumnya Idzes mengutarakan keinginannya untuk membela Timnas Indonesia dalam wawancara dengan Yussa Nugraha di kanal Youtube miliknya.
(CNN Indonesia)
Diterbitkan tanggal 10 April 2023 by Muhamad Samani