MEGAPOLIS.ID, JAKARTA – Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali memberi update terbaru soal trio calon naturalisasi. PSSI kembali meminta konfirmasi ke Justin Hubner perihal kesediaan naturalisasi, sedangkan proses Ivar Jenner dan Rafael Struick sudah sampai di Sekretariat Negara (Setneg).
Proses naturalisasi tiga pemain tersebut sempat dipertanyakan usai Piala Dunia U-20 2023 batal digelar di Indonesia. Dikhawatirkan ketiga pemain tersebut mengurungkan niat untuk dinaturalisasi.
Sebab ketiga pemain itu diproyeksikan untuk membela Timnas Indonesia U-20 di Piala Dunia U-20 2023. Namun Amali memberi kabar baik.
Amali memastikan bahwa proses Jenner dan Struijk tetap digodok di Setneg. Dengan ini, pencinta sepak bola tanah air sudah tidak perlu lagi khawatir.
“Kan (dokumen) sudah di Setneg, di Istana sekarang. Pembahasan sudah, paripurna sudah, mana yang akan diloloskan lagi, kan kita belum tahu. Belum tentu juga tiga-tiganya kan,” tutur Amali kepada awak media.
Khusus Hubner, PSSI kini kembali mengonfirmasi sang pemain perihal kesediaan naturalisasi. Sebab sebelumnya pemain Wolverhampton Wanderers itu sempat dipanggil Timnas Belanda U-20 untuk menghadapi Prancis U-20.
“Konfirmasinya (dari para pemain sendiri) sih oke, yang dua ya (Jenner dan Struijk). Yang satu (Justin) sedang dikonfirmasi lagi. Kan harus kita komunikasi lagi,” tambah dia.
Ketiga pemain tersebut sempat beberapa kali mengikuti pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-20. Naturalisasi tiga pemain itu pun sudah disetujui Dewan Perwakilan Rakyat (DPR RI).
Dengan batalnya Timnas Indonesia U-20 tampil di Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia, besar kemungkinan ketiga pemain itu langsung diproyeksikan untuk Timnas Indonesia senior. Kedatangan tiga pemain itu pun berpeluang maramaikan persaingan di skuad Merah Putih.
(Sportstars.id)
Diterbitkan tanggal 6 April 2023 by Muhamad Samani